Pembimbing Rohani

Rm. Alexius Widianto, Pr.

Asisten Pemimpin Rohani

Maria Juliana & Maria Juana Bondan

Ketua Komisium

Angela Yani Kuan

Ketua Kuria

Yani

Ketua Presidium Maria Ratu Surgawi

Theresia Indira Winardi. Hubungi Kami

Ketua Presidium Maria Bunda Segala Suku

Priska Muina Wati H. Hubungi Kami

Ketua Presidium Hati Tersuci Maria

Regina Y. Sutjiati Hadi Hubungi Kami

Ketua Presidium Maria Ratu Rosari

Louis Marie Robi S. Hubungi Kami

Hubungi Kami

Mulai Berdoa

Ayo Bagikan

Apa itu Doa Senakel Sie Panggilan?
Kelompok doa khusus yang mendoakan panggilan imam, biarawan/wati, dan calon rohaniwan. Terinspirasi dari Kis 1:14 (para rasul + Maria berdoa di Ruang Atas).

Mengapa Penting Umat Katolik Penting Melakukan Doa Senakel?
o Krisis panggilan imam/biarawati di banyak negara.
o Permintaan Yesus: “Mintalah kepada Tuan yang empunya tuaian, supaya Ia mengirimkan pekerja-pekerja untuk tuaian-Nya” (Mat 9:38).

Apa Sebenarnya Tujuan Doa Senakel?
1. Memohon panggilan baru untuk seminari/biara.
2. Menguatkan imam/biarawan-wati yang sedang berjuang.
3. Melindungi dari godaan (krisis iman, kelelahan pastoral, dosa).
4. Membangun persaudaraan rohani antara umat dan gembala.

“Doa adalah nafas hidup bagi panggilan imam.” —Paus Benediktus XVI

Sejarah Doa Senakel dalam Gereja Katolik?
Gerakan Imam Maria dimulai oleh Don Stefano Gobbi sewaktu berdoa di Fatima pada bulan Mei 1972. Kemudian dilakukan pertemuan doa dan persahabatan sederhana oleh tiga orang imam di paroki Gera Lario (Como) Italia. Maret 1973 anggota bertambah menjadi 40 orang kemudian menjadi 80 Imam. Dan Tahun 1974 dimulailah Doa Senakel yang pertama dihadiri oleh Imam dan Kaum Awam dalam kesatuan doa penyerahan kepada Hati Bunda Maria yang Tak Bernoda. Yang kemudian menyebar luar ke Eropa dan Seluruh Dunia.

Dengan menyerahkan diri kepada Hati Bunda Maria yang Tak Bernoda, berarti kita hidup bersama Bunda Maria, selanjutnya kita diubah dari dalam oleh Bunda Maria, disatukan dengan Hati Bunda Maria yang Tak Bernoda dan Hati Mahakudus Yesus, sehingga kita akhirnya menyerupai Bunda Maria dalam sikap dan perilaku.

Kegiatan Rutin Doa Senakel?
Doa Senakel diadakan pada Hari Sabtu pertama Setiap bulannya setelah Misa Pagi di Gereja Regina Caeli
“Doa Senakel Sie Panggilan: Membentengi Para Imam dan Biarawan/wati dengan Kuasa Doa”